Postingan

Menampilkan postingan dari 2022

Resilience: Tangguh & Teknologi

Gambar
 Dikutip dari Materi Seri Semangat Guru : Kemampuan non Teknis dalam adaptasi Teknologi Nama saya  Adi Respati . Saya bekerja sebagai konsultan adopsi teknologi dalam pembelajaran di Websis for Edu. Jika Bapak dan Ibu ingin berhubungan dengan saya di sosial media, silahkan  follow  Instagram saya di @adihrespati. Topik  sharing  kita saat ini adalah resiliensi dalam memelajari teknologi untuk pembelajaran. Apa itu resiliensi? Ilmuwan psikologi biasanya menggunakan istilah ‘lenting’ untuk menyepadankan kata resiliensi ( resilience ), yaitu: kemampuan sesorang untuk bangkit setiap kali mengalami desakan mundur, atau bahkan kegagalan.  Perjalanan menjadi matang menggunakan teknologi.  Sebagai konsultan teknologi, kami melihat jelas betapa melimpah ruahnya potensi teknologi dalam meningkatkann pembelajaran. Namun, perjalanan menjadi pembelajar untuk mencapai tingkat-tingkat manfaat teknologi tersebut cukup panjang. Dalam marathon pembelajaran ini, kadang kita akan unggul kadang ketinggalan